Info Film : Cinta Dalam Kardus

290
0
iradio film CintaDalamKardus

Miko ingin menantang diri untuk open mike di panggung stand up comedy di kafe langganannya. Dengan persiapan seadanya, ia tetap pede karena ingin mencari pelarian atas sikap negatif kekasihnya, Putri, dimana Miko selalu jadi korban amarah Putri tanpa alasan yang jelas. Alhasil, rencana Miko untuk menghibur pengunjung café, berubah jadi curhatan massal saat Miko stand up comedy-nya di café.

I-Listeners, belum lama merilis film Cinta Brontosaurus, Raditya Dika kembali memperkenalkan film terbarunya, Cinta Dalam Kardus. Bedanya, di film ini ia berkolaborasi dengan Salman Aristo dalam penulisan naskah untuk mencari jawaban atas sindrom ‘Berubah Tidak baik’. Secara keseluruhan, gaya dari film Cinta dalam Kardus tergolong sangat unik. Selain menggunakan semi monolog, sebagian besar set lokasi dari penggambaran pengalaman Miko divisualisasikan dengan menggunakan kardus mulai dari cafe, telefon genggam, komputer  dan meja belajar. Dalam hal ini, bagian art director patut diancungi jempol karena begitu kreatif menggunakan benda yang sangat sederhana dan murah meriah  tanpa mengurangi keutuhan tiap-tiap adegannya. Cinta dalam Kardus turut dibintangi Lukman Sardi, Tina Toon, Dahlia Poland, Sharena, Adhitya Putri, Martina Tesela dan Fauzan Nasrul.

LEAVE A REPLY