Bedog Arts Festival Dibuka Malam Nanti

62
0

Acara Bedog Arts Festival IV-2012 kembali digelar Kali Bedog di sekitar Studio Banjarmili Kradenan Banyuraden Gamping, Sleman mulai Kamis, 29 November sampai Sabtu, 1 Desember 2012. Beragam seni yang ditampilkan meliputi tari, musik modern, musik tradisional, wayang kontemporer,workshop tari, pasar rakyat dan acara lainnya. 

Direktur Bedog Arts Festival IV-2012, Miroto mengungkapkan, Bedog Arts Festival mengatakan untuk tahun ini mengambil tema ‘Mempertautkan Generasi Kreatif di Tengah Realitas

Keberagaman’ sebagai ajang silaturahmi internasional bagi para kreator muda dari berbagai latar belakang seni budaya daerah di Indonesia dan mancanegara.

Direncakan Bupati Sleman Drs H Sri Purnomo MSi akan membuka bedog arts festival malam ini, ditandai dengan menebar 3.000 benih ikan di Kali Bedog. Beberapa seniman dari indonesia, Jepang, Venezuela dan Belanda akan tampil di acara ini. 

Sumber: KRJOGJA.COM

LEAVE A REPLY