“Rencana pembangunan di kota dan kabupaten ada Gedung kesenian, kemudian gelanggang olah raga, nanti kita komunikasikan seperti apa,” kata Deddy saat menghadiri Pembukaan Pekan Olah Raga dan Seni Guru Madrasah se-Jawa Barat di lapangan Kerkop, Kabupaten Garut, Selasa.
Ia menuturkan, pembangunan gedung kesenian dan gelanggang olah raga di 28 kota/kabupaten di Jawa Barat akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan kemampuan anggaran.
Tahapan dan kucuran anggarannya, kata Deddy, bersumber dari APBD Provinsi yang akan dilakukan selama lima tahun.
“Pembangunannya secara bertahap. Penganggarannya juga dilakukan dalam lima tahun penganggaran APBD Provinsi Jawa Barat,” kata aktor dan sutradara ternama itu.
Ia mengatakan, rencana pembangunan gedung tersebut berlaku bagi kota/kabupaten yang sudah memiliki Gedung Kesenian atau Olah Raga yang akan dilakukan revitalisasi atau rehabilitasi.
Sedangkan daerah yang tidak memiliki potensi atau prestasi seni dan olah raga, kata Deddy, Provinsi tidak akan membangun gedung tersebut.
“Perlu dilakukan pemerataan pembangunan bidang seni dan olah raga, karena Jawa Barat baru memiliki sedikit gedung kesenian atau gelanggang olah raga yang representatif,” katanya.
Kehadiran aktor film drama “Para Pencari Tuhan” itu hadir untuk membuka Pekan Olah Raga dan Seni yang diikuti 1.500 peserta dari kalangan guru Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA).
Para peserta akan bertanding dibeberapa bidang olah raga seperti bulu tangkis, futsal, tenis meja, dan catur, dan bidang seni yaitu karaoke kasidah, pidato Bahasa Arab, Inggris, dan Sunda, serta lomba seni kaligrafi.