Rangkaian tur Joey Alexander Trio berakhir di Indonesia

44
0

I-Listeners ingat Joey Alexander kan? Pianist jazz asal Indonesia yang berhasil menjadi salah satu nominasi Grammy Award termuda. Bakatnya yang luar biasa di umurnya yang sangat muda berhasil menarik perhatian dunia.

Bulan ini, Joey sedang menjalani Asia Tour-nya bertajuk Joey Alexander Trio. Ditemani oleh Dan Chmielinski (Contra Bass) dan Ulysses Owens (Drummer), Joey Alexander Trio mengadakan konser di Jepang, Singapore, Hongkong, dan terakhir di Indonesia. 

Pianis jazz muda Joey Alexander (14) berhasil pukau penonton di Hall 10 Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Minggu (12/11/2017) malam.

Ditengah-tengah konser, Joey melakukan kolaborasi bersama artis-artis ternama Glenn Fredly, Isyana Sarasvati, dan Barry Likumahuwa membawakan lagu karangan Guruh Soekarnoputra, Zamrud Khatulistiwa.

Tidak hanya itu, Joey juga sempat mengadakan jam session bersama dengan Barry Likumahuwa (Bass) dan Dimas Pradipta (Drum).

Konser Joey Alexander berlangsung kira-kira satu setengah jam dengan menampilkan beberapa komposisi dari album pertamanya, My Favorite Things, dan karya keduanya, Countdown.

Mengakhiri malam itu, Joey memilih untuk membawakan lagu “Blackbird” asal band Inggris ternama, The Beatles.

Terakhir, saya undang Adinda Salahita ke panggung. Ini jam session nih hehehe,” tambah Joey sebelum tampil.

[teks Angelita Christy, I-Listeners dari Universitas Multimedia Nusantara | foto joeyalexandermusic.com]

Baca juga:
Dokter Helmi beli 2 pucuk senjata seharga Rp 45 juta
Presiden Jokowi pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan
Fakta tentang macet dan parkir di Jakarta

LEAVE A REPLY