Polandia Tawarkan Teknologi Olah Sampah

322
0
Iradio IfaktaBJMSN Sampah

Kedatangan delegasi negara Polandia yang didampingi pejabat Kementerian Lingkungan Hidup dan Duta Besar Indonesia di Polandia Dr Darmansjah Djumala tersebut disambut Wali Kota Banjarmasin Haji Muhidin beserta seluruh pejabat di lingkungan Pemkot Banjarmasin, Jumat. Pertemuan tersebut berlangsung di ruang Kayuh Baimbai balai kota setempat, dan terjadi dialog antara pejabat Pemkot Banjarmasin dengan rombongan Polandia yang dipimpin Sekretaris Negara Kementerian Lingkungan Hidup Polandia Stanislaw Gawlowki. Wali Kota Haji Muhidin menjelaskan kedatangan delegasi Polandia tersebut untuk menawarkan berbagai teknologi yang dimiliki negara tersebut dalam hal pengolahan sampah. Terutama bagaimana teknologi pengolahan sampah di lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) agar sampah bisa dimanfaatkan, dan terutama sampah tidak sampai mencemari lingkungan, khususnya pemukiman di sekitarnya.

Selain itu, rombongan dari Polandia tersebut juga menawarkan tekonologi pengolahan air limbah yang kotor hingga menjadi air yang bersih dan bisa diminum. Mereka tertarik datang ke Banjarmasin serta ke beberapa daerah lain di Tanah Air karena lokasi Banjarmasin dengan kondisi daratan yang berawa-rawa dengan demikian maka bisa mengolah air rawa menjadi air yang bermanfaat. Menurut Wali Kota, ragam teknologi lainnya yang ditawarkan adalah sebuah mobil yang memiliki peralatan pengolah air kotor menjadi air bersih, hal tersebut memperoleh perhatian pihaknya karena ada beberapa lokasi desa di Banjarmasin yang terisolir yang selama ini kesulitan memperoleh air bersih. Bila memanfaatkan mobil senilai sekitar Rp750 juta tersebut maka di lokasi air kotor bisa diolah menjadi air bersih, sehingga desa terisolir tersebut tidak akan susah lagi memperoleh air bersih untuk minum. Terkait berbagai tawaran teknologi dari delegasi Polandia tersebut, Pemkot Banjarmasin masih akan mempertimbangkan untuk melakukan kerja sama tersebut “Pertemuan tersebut akan ditindaklanjuti bila ternyata Pemkot Banjarmasin berminat atas tawaran tersebut,” jelasnya.

Sumber foto: Himpalaunas.com

LEAVE A REPLY