‘Kutunggu Kabarmu’ jadi jawara Indonesia 40

281
0

Kembali di Indonesia 40! Siapa ya yang menduduki peringkat pertama dan pendatang baru di minggu ini, I-Listeners?

Maudy Ayunda menjadi jawara di Indonesia 40 dengan singleKutunggu Kabarmu‘, setelah minggu lalu masih berada di posisi ke-3.

Lagu ini menceritakan mengenai pasangan yang sedang bertengkar dan sebenarnya saling rindu, namun karena ego masing-masing membuat mereka gengsi untuk kembali berhubungan.

Penyanyi lulusan University of Oxford, Inggris, itu sedang aktif di media sosial untuk mengajak kalangan muda untuk menggapai cita-cita melalui #KejarMimpi.

Aku ingin membantu anak-anak muda di seluruh Indonesia mewujudkan mimpinya,” ujarnya.

#KejarMimpi itu merupakan gerakan yang dibuat Maudy untuk meningkatkan semangat generasi muda dalam menggapai mimpinya. Inisiatif ini datang dari pemikirannya mengenai kalangan muda yang tidak mempercayai mimpinya.

Maudy juga sedang merencanakan peluncuran album terbarunya yang akan dirilis pada 2018 mendatang.

Masuk ke posisi pendatang baru, ada Rossa dengan Bulan Dikekang Malam dan /RIF dengan Malaikat Kecil.

Single terbaru Rossa ini merupakan soundtrack untuk film layar lebar Ayat-Ayat Cinta 2. Bersama dengan Raisa, Isyana, dan Krisdayanti, Rossa menjadi salah satu pengisi lagu film tersebut.

Ini merupakan kali kedua Rossa mengisi lagu di film tersebut, setelah pada tahun 2008 lalu ia juga menyanyikan lagu Ayat-Ayat Cinta, untuk film dengan judul yang sama itu.

Lagu Bulan Dikekang Malam ini masih menganut nuansa lagu Ayat-Ayat Cinta yang sebelumnya dinyanyikan Rossa.

Dalam video klip yang berdurasi tiga menit itu, I-Listeners akan dibuat penasaran karena dapat melihat cuplikan film Ayat-Ayat Cinta 2!

Setelah lama tak terdengar, /RIF kembali hadir dengan lagu terbarunya yang berjudul Malaikat Kecil.

/RIF dikabarkan akan mendonasikan hasil penjualan single Malaikat Kecil ini untuk Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA) di Indonesia.

Saya tergabung dalam lembaga Syair. Orang yang konsen dan peduli terhadap masalah AIDS/HIV. Single Malaikat Kecil ini tidak Rp 0 pun untuk kami, namun untuk mereka yang ODHA,” jelasnya.

Single ini pun dirilis pada peringatan Hari AIDS Dunia pada 1 Desember lalu. Lagu ini juga memiliki makna kasih sayang orang tua kepada anak. Melalui lagu ini, /RIF berharap bila masyarakat dapat menebar rasa persaudaraan kepada semua kalangan termasuk ODHA.

Saya mendengar dan banyak teman yang menceritakan bagaimana mereka masih didiskrimasikan dari orang-orang sekeliling [masyarakat]. Misalnya remaja ODHA tidak boleh sekolah atau dijauhi oleh teman sendiri. Single ini semoga makin memberikan semangat bagi ODHA untuk terus maju dan jangan khawatirkan diskrimasi yang masih dialami,” tutupnya.

Ingin tahu siapa saja yang ada di list Indonesia 40? Cek saja di siniI-Listeners!

[teks Ghesilia Gianty, I-Listeners dari Universitas Multimedia Nusantara / sumber berbagai sumber | foto trinityproduction.com]

Baca juga:
Ini Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Champions
Anies Siap Bertanggung Jawab Atas Banjir Jakarta
MK Tolak Uji Materi Perppu Ormas

LEAVE A REPLY