Jogjakarta Plaza Hotel: Persinggahan Favorit Mahasiswa Baru

252
0
Jogjakarta-Plasa-Hotel

Selain itu, hotel ini juga menjadi pilihan bagi turis asing saat ingin tinggal lama di Yogyakarta dan mengenal kebudayaan Indonesia.

Berlokasi di Jalan Affandi, Gejayan, Kompleks Colombo, Yogyakarta, Anda hanya butuh waktu tempuh 25 menit dari Bandara Adisucipto menuju JPH. Ketika memasuki halaman JPH, becak serta sepeda ontel akan menyambut Anda di depan pintu hotel yang membuat konsep tradisional terasa sangat kental.

Rumah Joglo dengan desain ukiran kayu jati serta chandelier mewah tergantung menghiasi lobby lounge selama 18 tahun terakhir. Lorong-lorong kamar dihiasi lukisan-lukisan wayang orang, lukisan tempo dulu, serta lukisan kaca dengan tetap menampilkan cerita wayang.

Terdapat fasilitas untuk menjaga kebugaran karena terdapat Kirana Health Care untuk ngegym ataupun aerobik, Sekar Arum Spa, lapangan bola voli dan tenis, taman Langensuko untuk kegiatan outbond ataupun outdoor, dan Dolanan Kids Club untuk mengasah kreativitas anak Anda. Selain itu, hotel ini dilengkapi dengan dua tempat makan, yaitu Srikaton yang menyajikan hidangan tradisional Indonesia dan Colombo Pool Terrace yang lebih ke hidangan Western dan berhadapan langsung dengan kolam renang.

JPH menambah kamar Executive Deluxe dengan dua pilihan, yaitu Executive Deluxe dan Executive Deluxe Pool Access. Hal ini diperlukan mengingat ketika musim liburan, 177 kamarnya selalu hampir terisi semua. Akses menuju kolam renang menjadi pembedanya; tamu langsung membuka pintu kamar menuju kolam renang atau sekadar menikmati pemandangannya dari dalam kamar. Kamarnya berdesain modern minimalis dengan konsep ramah lingkungan.

Sekitar 80 persen tamu hotel kebanyakan wisatawan domestik, yang berasal dari Jakarta. Mayoritas tamu datang dalam rombongan perusahaan, kementerian, dan yayasan untuk melakukan seminar, rapat, pelatihan, ataupun segala yang berhubungan dengan Meeting, Incentive, Conference, and Exhibition (MICE). JPH menyediakan empat ruang pertemuan, dimana tiga ruang di antaranya bisa digabung menjadi sebuah ballroom yang dapat menampung hingga 300 orang.

Ketika penerimaan mahasiswa baru dan wisuda, keunikan yang terjadi adalah kebanyakan tamu hotel berasal dari mahasiswa beserta keluarga yang ingin mendaftar kuliah atau orangtua yang akan menghadiri wisuda anaknya.

Selain itu, bagi turis yang ingin menetap lama, JPH juga menyediakan paket menetap lama (long stay). JPH melakukan kerja sama dengan Wisma Bahasa UGM untuk melatih wisatawan asing memperlancar bahasa Indonesia.

Bahkan JPH juga menawarkan paket-paket menarik untuk tamu hotel yang long stay di sini. Public Relation Officer Jogjakarta Plaza Hotel, Precy Setyadhika menjelaskan bahwa salah satunya, tamu dapat memilih tujuan liburan yang diadakan beberapa pekan, misalnya ke pantai, keliling Malioboro, candi, atau menikmati makan malam. Demikian yang dilansir dari Okezone.

LEAVE A REPLY