Ikut Lomba Fotografi Perlu Tahu Triknya

284
0
Lomba foto. Ilustrasi

Tak melulu soal teknis, persiapan dalam menyelaraskan tema foto yang ingin kita jepret juga menjadi bekal utama. Apa lagi yang perlu diperhatikan? 

Fotografer profesional yang banyak berkecimpung di bidang wisata budaya, Tirto Andayanto, membeberkan empat triknya.

1. Korelasi
Menurut Tirto, hal utama yang perlu diingat benar-benar adalah peserta harus memperhatikan korelasi antara foto, judul foto, dan tema yang diberikan pihak penyelenggara. Jangan sampai itu diabaikan, karena jika iya, juri dengan mudah mencoret nama Anda dari daftar kandidat pemenang.

2. Orisinalitas
Carilah foto yang sebelumnya belum pernah dipotret orang lain. Karya orisinal lebih berpeluang lolos dan menang.

3. Teknik
Perhatikan juga teknik yang digunakan dalam memotret. Jangan melakukan edit foto di luar pakem yang sudah ditentukan. “Kalau [fotografer] pakai digital imaging, sudah pasti lewat [tidak lolos], karena itu masuknya pada desain grafis,” ucap Tirto.

4. Caption
Last but not least, usahakan foto yang kita jepret disisipkan informasi kuat. Di sinilah, kata Tirto, pentingnya keterangan gambar atau caption.

“Membuat caption sederhana saja, cukup 5 W [who, what, where, why, dan when] dan 1 H  [how],” terang Tirto. “Identitas diperlukan di situ.” ¬´ [teks Priana/dirangkum dari Antara | foto Antara]

LEAVE A REPLY