Usai melahirkan anak keduanya pada 16 Januari 2015 lalu, Olla Ramlan berhasil menurunkan berat badannya secara drastis, yakni hingga 17 kilogram. Padahal, ketika sedang hamil berat badan Olla naik hingga 20 kilogram.
Hebatnya lagi, semua itu dicapai oleh Olla hanya dalam waktu sebulan setelah melahirkan! Lalu, apa rahasia istri Aufar Hutapea ini hingga mampu menurunkan beratnya sebanyak itu?
“Nggak (diet) sih. Karena aku kan juga masih ASI. Kasihan baby-nya kalau aku diet, atau minum obat-obatan. Jadi, karena aku kasih ASI, begadang juga urusin baby, ya mungkin itu kali yang bikin aku cepat turun,” jawab Olla seperti dikutip dari Ghiboo.com.
Dokter memang mengizinkan Olla untuk menyantap makanan apa saja, asalkan tidak berlebihan. Pastinya semua makanan yang disantap harus sehat dan tidak terlalu pedas. Sedangkan, untuk urusan olahraga, ia mengaku belum mulai berolahraga lagi.
“Karena kan olahraga boleh dilakukan setelah tiga bulan melahirkan. Sedangkan aku kan baru dua bulan, jadi belum boleh. Pernah ikut yoga sekali, tapi ngos-ngosan, dan akhirnya nggak jadi. Hehehe…” tutup Olla seraya tertawa. [teks @pria_nastar / @essthia | foto @ryanstones]