Pemprov DKI Luncurkan Aplikasi Smart City

82
0
berita 5 - ahok 2

Selain itu, Gubernur DKI Jakarta Basuki ‘Ahok’ Tjahaja Purnama juga dapat mengontrol kinerja lurah, camat, serta semua perangkat daerah dalam merespons keluhan serta laporan publik.

 

“Saya beri apresiasi kepada Diskominfomas yang sudah berhasil merealisasi aplikasi ini dengan anggaran yang minim. Tidak percuma juga saya mendesak Waze, Safetipin, dan Swakita. Jangan lagi ada sabotase,” kata Ahok, dalam peluncuran aplikasi Smart City, di Balaikota, Senin [15/12].

 

Ahok mengatakan, aplikasi ini dilakukan dalam rangka mewujudkan Jakarta sebagai kota pintar. Pemprov DKI Jakarta dapat memantau, memonitor, hingga menindaklanjuti semua keluhan warga.

 

Warga dapat mengakses smartcity.jakarta.go.id. Laman itu terintegrasi dengan aplikasi sosial media pengaduan warga ibukota, seperti e-mail [email protected], Twitter @jakartagoid, Facebook jakarta.go.id, balai warga di laman www.jakarta.go.id, petajakarta.org, Lapor! 1708, dan Google Waze. ¬´ [foto Antara]

 

LEAVE A REPLY