Indonesia Arena Mau Gelar UFC Usai Sukses di FIBA World Cup 2023

15
0
Indonesia Arena Mau Gelar UFC Usai Sukses di FIBA World Cup 2023

Dito Ariotedjo selaku Menpora RI mengatakan Indonesia Arena mau menggelar Ultimate Fighting Championship (UFC) usai sukses di FIBA World Cup 2023.

Seperti diketahui, Indonesia Arena yang menjadi tempat berlangsungnya FIBA World Cup 2023 berhasil mencatatkan rekor apik sebagai salah satu tuan rumah terbaik selama perhelatan paling bergengsi bola basket.

Indonesia Arena Mau Gelar UFC Usai Sukses di FIBA World Cup 2023

Berkaca dari hasil tersebut, Dito usai menjamu Senior Vice President UFC, Kevin Chang dan Vice President Operations, Leanne Chu di sela-sela ajang Piala Dunia Basket 2023 pekan lalu mengungkapkan ambisinya.

“Ini pertama kali dari UFC Global datang ke Indonesia dan mempertimbangkan Indonesia sebagai negara tempat mereka menyelenggarakan event-nya. Rencananya [UFC di Indonesia] tahun 2024,” kata Dito di kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (4/9)

Indonesia Arena Mau Gelar UFC Usai Sukses di FIBA World Cup 2023

Dito mengatakan dirinya mengajukan kepada pihak UFC agar ajang yang mengorbitkan sederet bintang seperti Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor itu digelar para Januari 2024 mendatang.

“Kalau kemarin sih saya minta sebelum Pemilu, sebelum Februari. Tapi menurut mereka biasanya satu tahun persiapan. Jadi sebenarnya di bulan September [2024]. Tapi saya minta ke mereka kalau bisa lebih cepat, lebih baik,” ujar Dito.

Baca Juga: 5 Orang Terkaya Terbaru di Indonesia, Low Tuck Kwong Salip Hartono Bersaudara!

Selain UFC, Dito juga menyebut Indonesia Arena jadi incaran berbagai ajang internasional. Piala Dunia Voli Wanita, Piala Asia Futsal dan Indonesia Open jadi contoh agenda yang direncanakan memakai arena berkapasitas 16 ribu kursi itu.

Menurut Anda gelaran olahraga kelas dunia mana yang cocok diselenggarakan di Indonesia Arena?