Info Kuliner : Sop Duren Margando

1410
0
sop durian margando

Pilihan ini membawa saya sampai ke Jalan Margonda Raya nomor 1, Depok di dekat traffic light Ramanda. Namanya Sop Duren Margando. Kebetulan saya penyuka durian dan segala varian yang berasal dari durian atau duren. Ditempat ini, terkenal dengan banyak variasi penyajian. Ada yang disajikan dengan roti, ketan, kacang hijau  dan brownies. Ada juga dengan campuran topping  seperti Beripa atau Stroberi dan ketan  Karoke, kelapa, roti, ketan  dan  Rotan atau roti ketan. Yummyy… Durian yang dipakai adalah buah lokal. Namun, ketika sedang tidak musim durian yang dipakai adalah durian monthong. Saya pun memesan sop duren dengan brownies dan roti  yaitu kuah durian dicampur durian asli yang sudah diblender  lalu ditambah topping dan es batu. Sepintas, rasa kuahnya tidak terlalu manis. Tapi menurut saya pas  untuk mengimbangi buah durian blender yang manis. Durian yang diblender itu pun sangat lembut. Semakin terasa nikmat dengan renyahnya brownies cokelat. Sensasi rasa manis dan nendang di mulut saya. Roti yang dipakai berupa roti tawar pandan. Kelezatan sop duren Margando ini diakui Aries  seorang penikmati durian yang kebetulan datang bersamaan dengan saya. Ia sangat menyukai sop duren ini, sebagai cara baru menikmati durian.

I-Listeners, awalnya sop duren Margando ini menyajikan sop duren orisinil. Namun, semakin banyaknya pembeli, membuat pemilik kedai ini berinovasi mengembangkan varian rasa sampai menjadi 20 variasi menu. Harga yang ditawarkan mulai Rp 8 ribu – Rp 12 ribu. Selain di depok  kedai Sop Duren Margando juga memiliki cabang di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Selamat menikmati ya.

LEAVE A REPLY