Polri Kerahkan Duapertiga Kekuatan Untuk Amankan Mudik Lebaran

71
0
berita 3 - polisi

Di Kantor Kementrian Hukum dan HAM, hari ini, Kapolri Jendral Timur Pradopo mengatakan fokus pengamanan akan diarahkan pada antisipasi kecelakaan, keamanan termasuk teror bom. Menurut Timur, prioritas pengamanan akan dilakukan di sepanjang arus mudik mulai Jakarta ke arah Jawa maupun Sumatera. Terkait dengan pemudik yang menggunakan motor  Kapolri menghimbau agar mereka menggunakan angkutan gratis yang disiapkan Pelni dan TNI Angkatan Laut. Hal ini sebagai antisipasi untuk mengurangi kecelakaan kendaraan bermotor, karena berdasarkan data kepolisian pada arus mudik tahun lalu, jumlah kecelakaan lalu lintas merenggut 900 korban meninggal dunia.

LEAVE A REPLY