Farhat Abbas sebut Deddy Corbuzier ‘cowok botak sombong’

628
0
Farhat Abbas
Farhat Abbas

Belum selesai masalahnya dengan musisi Ahmad Dhani, kini pengacara kondang, Farhat Abbas kembali ‘menyenggol’ public figure lainnya, yaitu Deddy Corbuzier.

Sama seperti sebelumnya, mantan suami Nia Daniati mengkritik melalui social media, Twitter. Kepada Deddy Corbuzier, Farhat me-tweet sebuah link YouTube tentang wawancara Deddy dengan salah satu stasiun televisi, sambil berkicau.

“Deddy Corbuzier marah ke presenter TV ONE (sifat asli dan sombong cowok botak),”tweet Farhat, melalui akun twitter miliknya, @farhatabbaslaw, Rabu, 12 Agustus 2015.

Tweet Farhat Abbas yang menyinggung Deddy Corbuzier

Setelah diperhatikan dalam penggalan wawancara berdurasi 31 detik itu, pesulap berkepala plontos ini sempat berang, ketika dikatakan ingin mencari sensasi.

“Kalau saya sih enggak nyari sensasi, saya udah terkenal. Setiap hari ada di tv, mau nyari sensasi apaan?,” tegasnya, kepada presenter berita tersebut.

Entah dari sudut mana Farhat menilai Deddy Corbuzier sombong. Mungkin dari amarah yang diluapkan Deddy Corbuzier saat wawancara? Tidak ada yang tahu. Menurut i-Listeners? [foto Twitter Farhat Abbas]

 

Berikut petikan wawancara Deddy Corbuzier dengan salah satu stasiun televisi, yang memicu Farhat Abbas berkomentar:

LEAVE A REPLY