Cicipi Rawon Makassar Alias Pallu Kaloa

1248
0
i-Radio MakanDiMana PalluKaloa

Citra rasa khas dan nikmat kuliner Makassar tentu tiada dua. Salah satu rumah makan Makassar yang menyajikan menu-menu lokal adalah Pallu Kaloa yang terletak di Jalan Tentara Pelajar. Setiap hari, pada jam istirahat, rumah makan ini dipenuhi pengunjung. Belakangan Rumah Makan ini membuka cabang di Jalan Toddopuli. Pemilik rumah makan, Hj. Sutiati Wasih, mengungkapkan rumah makan ini pertama kali dirintis sang ayah H. Wasih sejak tahun 1950-an. Saat itu, kata dia, ayahnya memulai menjual Pallu Kaloa dengan gerobak di sekitar Jalan Bacan. Pada tahun 1960-an, H. Wasih membuka warung di sekitar Pasar Sentral (Makassar Mall). Kemudian sang ayah pun membeli rumah sendiri di Jl. Tentara Pelajar tahun 1990-an yang kemudian sekaligus ia jadikan rumah makan. 

Seperti namanya, sudah pasti rumah makan ini menjajikan Pallu Kaloa, yakni masakan ikan rebus dengan aneka bumbu khas Makassar. Selain itu rumah makan ini juga menyajikan masakan Pallu Mara bandeng, ikan goreng tuna, ikan goreng bandeng, paria kambu, acar mangga dan masakan telur ikan (lawi-lawi), dengan harga mulai Rp10 ribu sampai Rp18 ribu. Rasa masakannya pun masih asli, sebab resepnya diperoleh langsung dari pemiliknya. 

Adapun tiga menu rekomendasi yang wajib Anda makan di sini, yakni Pallu Kaloa. Merupakan masakan ikan rebus dengan aneka bumbu khas Makasar. Biasanya Pallu Kaloa di rumah makan ini menggunakan ikan karapu, lamuru dan ikan tuna. Disebut Pallu Kaloa karena salah satu bumbu masaknya dari biji kaloa (bahasa Jawa: kluwek) dengan campuran asam, sehingga kuahnya berwarna coklat kehitam-hitaman. Selain itu, I-Listener yang datang juga wajib mencicipi Paria Kambu yang merupakan makanan yang terbuat dari buah pare (paria) yang direbus dengan santan. Sebelum direbus, biji pare dibuang lebih dulu.Pare yang berisi daging cincang halus, telur, dan parutan kelapa tentu menambah selera makan. Ketiga isi ini lalu diaduk menjadi satu sebelum direbus dengan bersantan. Kemudian Anda juga bisa mencicipi Pallu Mara. Ikan bandeng yang dimasak dengan kuah asam pedas yang merupakan campuran bumbu dapur yang dimasak bersama bumbu lainnya, seperti bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan cabe merah. Aroma kuahnya sangat wangi dengan rasa kecut yang sangat menyengat, namun tetap segar.

Sumber: Bocah Petualang.com, shintamacan.blogspot.com

Sumber foto: shintamacan.blogspot.com 

LEAVE A REPLY