Peringkat Indonesia di Asian Games 2023 Usai Raih Tiga Emas

24
0
Peringkat Indonesia di Asian Games 2023 Usai Raih Tiga Emas

Kontingen Indonesia berhasil menambah perolehan medali emas di Asian Games 2023 melalui cabang olahraga Wushu oleh Harris Horatius.

Peringkat Indonesia di Asian Games 2023 Usai Raih Tiga Emas

Sebelumnya, Indonesia sudah mendapatkan dua medali emas pada hari Selasa (26/9). Yang pertama dipersembahkan oleh Muhammad Sejahtera Dwi Putra dari cabang menembak nomor running target mixed 10 meter putra.

Atlet yang akrab disapa Tera terhitung meraih dua medali emas di Asian Games 2023. Sehari sebelumnya, dia juga menang di nomor running target 10 meter.

Dengan perolehan tiga medali emas, Indonesia belum beranjak dari peringkat tujuh di klasemen medali Asian Games 2023. Indonesia meraih total tiga medali emas sampai Selasa (26/9) malam WIB.

Peringkat Indonesia di Asian Games 2023 Usai Raih Tiga Emas

Indonesia sejauh ini sudah mengumpulkan sembilan medali di peringkat tujuh klasemen medali Asian Games 2023. Kontingen Merah Putih meraih tiga medali emas, satu medali perak, dan lima medali perunggu.

China masih mendominasi dengan memuncaki klasemen medali Asian Games 2023. Tuan rumah mengumpulkan 53 emas, 29 perak, 13 perunggu.

Kemudian ada yang menembus 10 besar usai meraih medali emas pertamanya di Asian Games 2023. Iran merebut emas di cabang olahraga voli putra usai mengalahkan China di final.

Baca Juga: Pemerintah Resmi Larang TikTok Shop Jualan, Cuma Boleh Promosi

Klasemen Medali Asian Games 2023, Selasa (26/9) per pukul 21.00 WIB (10 besar) :

  1. China :53 emas, 29 perak, 13 perunggu
  2. Korea Selatan : 14 emas, 16 perak, 19 perunggu
  3. Jepang : 8 emas, 20 perak, 19 perunggu
  4. Uzbekistan : 5 emas, 6 perak, 11 perunggu
  5. Hong Kong : 5 emas, 4 perak, 10 perunggu
  6. India : 3 emas, 3 perak, 6 perunggu
  7. Indonesia : 3 emas, 1 perak, 5 perunggu
  8. Chinese Taipei : 2 emas, 3 perak, 3 perunggu
  9. Thailand : 2 emas, 0 perak, 5 perunggu
  10. Iran : 1 emas, 4 perak, 5 perunggu