Hal ini disampaikan oleh Lilo sendiri dalam wawancara melalui telepon untuk acara Salute to Kla Project I-Radio pada hari Senin (10/9) lalu. Dalam acara tersebut Lilo pun diminta untuk menjelaskan bagaimana Lilo bisa bertemu dengan 2 anggota Kla Project lainnya oleh Sandy “PAS Band” dan Liza Harun yang pada saat itu sedang menjadi penyiar di program tersebut. Lilo pun kemudian menjelaskan bahwa dirinya bertemu dengan teman-teman anggota band-nya tersebut di gereja dimana dia sering beribadah, dari situ mereka mulai dekat dan mulai belajar untuk bermain musik bersama.
Karena sudah merasa bermain musik cukup lama, mereka pun ingin mengembangkan musik ini sebagai karir mereka, saat itulah Lilo yang pada saat itu belum memiliki nama, mulai mendekati Adi Adrian. Namun dikarenakan Adi sudah lebih terkenal pada masa itu, Lilo pun merasa minder sebelum berbicara dengannya. Hal ini tentu saja menjadi hal yang lucu, karena pada awal terbentuknya Kla Project, Katon Bagaskara, Lilo , Adi Adrian, dan Ari Burhani – lah yang menjadi pelopornya. Bayangkan saja, bila pada saat itu Lilo tetap merasa minder dan tidak berani berbicara dengan Adi Adrian, mungkin Kla Project yang dikenal pada saat ini tidak setenar sebagaimana harusnya.