Setelah merayakan ulang tahun ke – 18 pada bulan Maret lalu, kini band yang beranggotakan Armand Maulana, Dewa Budjana, Thomas Ramadhan, dan Gusti Hendy telah kembali mengadakan konser di beberapa kota di Indonesia. Konser yang bertajuk ‘Bersama Kita Bintang REUNITED’ ini akan diadakan di 4 kota besar di Indonesia seperti Makassar, Bekasi, Surabaya, dan juga Medan. Namun tidak hanya Gigi saja yang akan menunjukkan aksi panggungnya, tetapi juga ada J-Rocks sebagai band pembukanya. Konser yang disponsori oleh salah satu minuman ternama di Indonesia ini, akan selesai di Medan pada tanggal 8 Juli mendatang.