Pengen ke Cina, ke Kampung Cina Cibubur aja

1483
0
DSC00808

Jakarta (22/03/10) Menikmati susanan negeri tirai bambu, tidak harus jauh-jauh pergi ke Cina. Di Jakarta anda bisa menikmati Kampung Cina yang ada di kawasan Kota Wisata Cibubur. Letaknya, sekitar 13 kilometer dari pintu tol Cibubur.

Begitu masuk kedalamnya, anda akan langsung disambut toko-toko berjejer rapi, yang menjual beraneka souvenir khas pecinan. Pernak-pernik dan pakaian khas pecinan in, memang begitu menggoda untuk dibeli dan dikoleksi. Harga yang ditawarkan juga sangat kompetitif. Saya sarankan anda untuk pinta-pintar menawarnya. Kalau sudah puas belanja, anda juga bisa menikmati pemandangan dengan menaiki perahu niaga atau berfoto di depan miniatur jam bigben dan tembok Cina. Seperti yang dilakukan Iwan, salah satu pengunjung yang ditemui Iradio. Ia mengaku sering berwisata ke kampung cina, karena senang dengan kebudayaan negeri Tirai bambu tersebut.

LokasiKomplek Perumahan Kota Wisata (Kota Sejuta Pesona)

Masih di kawasan Kampung Cina, anda juga bisa menikmati aneka permainan di wahanaFantasyIsland. Harga tiket masuknya Rp. 8.000  per orang, termasuk anak kecil. Di wahana ini, banyak permainan yang bisa di pilih termasuk permainan Flying Fox, yang membentang di atas danau buatan. Selamat berwisata yaa.

LEAVE A REPLY