Menang Lawan Filipina, Timnas Indonesia Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

3
0

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 2-0 dalam laga Kualifikasi Piala Asia 2026 yang diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (11/06). Kemenangan Indonesia atas Filipina membawa Indonesia lanjut ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia untuk pertama kalinya. 

Di babak pertama, Indonesia berhasil membobol gawang lawan di menit ke-32 yang dicetak oleh Thom Haye. Mendapat umpanan dari Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye berhasil mencetak gol dari luar kotak penalti.

Gol kedua bermula saat skema bola mati. Nathan Tjoe-A-On memberikan tendangan bebas ke arah gawang lawan, lalu kemudian sundulan dari Rizky Ridho berhasil membuat Indonesia mencetak gol yang kedua di menit ke-56.

Namun sayangnya, terjadi insiden saat Filipina berusaha mencetak gol ke gawang Indonesia. Pemain Filipina, Adrian Ugelvik mengalami cedera dan terbentur ke tanah di menit ke-85. 

Pemain Indonesia dan Filipina langsung membuat barikade untuk menutupi pemain Filipina yang cedera di lapangan. Ambulans lalu masuk ke dalam lapangan untuk mengevakuasi dan membawa Adrian Ugelvik untuk mendapat perawatan lebih lanjut.

Kedua gol yang dicetak oleh Indonesia ini berhasil membawa Timnas Indonesia berada di peringkat dua klasmen akhir Grup F dengan 10 poin, yang secara otomatis Indonesia juga lolos ke Piala Asia 2027.

Indonesia akan menjalani putaran ketiga yang akan berlangsung pada September 2024 – Juni 2025. 18 negara yang lolos akan dibagi ke dalam tiga grup, dan masing-masing grup berisi enam tim. Dua tim teratas langsung lolos ke Piala Dunia, sedangkan peringkat 3-4 akan menjalani putaran empat untuk memperebutkan sisa dua tiket langsung.