Kereta Cepat Jakarta-Bandung Meluncur 18 Agustus 2023!

54
0
Kereta Cepat Jakarta-Bandung Meluncur 18 Agustus 2023!

Bagi I-Listeners yang sering bolak-balik Jakarta-Bandung, tak perlu khawatir lagi. Hal itu dikarenakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) akan segera meluncur pada 18 Agustus 2023.

Diungkap oleh Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo bahwa Kereta Cepat Jakarta-Bandung bisa digunakan untuk umum sehari setelah HUT ke-78 Republik Indonesia. Peresmian ini akan berbarengan dengan LRT Jabodebek.

“Ini salah satu yang akan kita launching nanti 18 agustus adalah LRT dan Kereta Cepat,” ujarnya dalam Perayaan Penggabungan Perum PPD ke dalam Perum DAMRI, di Jakarta, Senin (19/6/2023).

Kereta Cepat Jakarta-Bandung Meluncur 18 Agustus 2023!

LRT Jabodebek dan KCJB ini akan langsung diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi)pada 18 Agustus 2023. Jokowi pun juga akan mencoba kedua dua transportasi berbasis rel tersebut.

Baca Juga: TransJakarta Tambah Rute Layanan ke Bandara Soekarno-Hatta

Diharapkan dengan diluncurkannya LRT Jabodebek dan KCJB, dapat membuat masyarakat tergerak untuk menggunakan transportasi publik, seperti halnya di negara maju seperti Jepang.

“Sehingga masyarakat memilih kendaraan umum dibandingkan kendaraan pribadi. Ini sebenarnya tujuan akhir yang kita harapkan. Intinya masyarakat lebih nyaman memilih kendaraan umum dibandingkan kendaraan pribadi. Seperti di negara maju Singapura, Jepang dan sebagainya,” ucap Kartika Wirjoatmodjo.

“Dari sisi operasional tentunya kita membutuhkan proses percepatan untuk efisiensi,” tambah imbuhnya.