Jokowi Hampir Makan Buah yang Mengandung Formalin di Labuan Bajo

95
0
Jokowi Hampir Makan Buah yang Mengandung Formalin Saat di Labuan Bajo

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) hampir saja mengonsumsi buah yang mengandung formalin saat kunjungannya bersama keluarga di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Jokowi beserta keluarga tengah menikmati libur Lebaran di Labuan Bajo, NTT. Selama kunjungannya ini, makanan yang dihidangkan untuk Presiden diuji terlebih dahulu oleh Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).

Ternyata ada satu makanan buah yang mengandung formalin. Namun, makanan tersebut akhirnya disingkirkan untuk tidak dihidangkan kepada Jokowi beserta keluarganya.

“Selama kunjungan Bapak Presiden dan keluarga di Labuan Bajo, dari semua sample yang diuji, hanya satu makanan terdeteksi positif formalin, namun sudah dipisahkan untuk tidak dihidangkan,” ungkap Kepala Loka POM Manggarai Barat Andirusmin Nuryadin, Senin (24/4/2023).

“Parameter uji menunjukkan adanya kandungan formalin melebihi standar, sehingga untuk buah ini direkomendasikan untuk tidak dihidangkan,” lanjut dia.

Baca Juga: Ini 4 Hidangan Khas Lebaran & Makna Dibaliknya