Covid-19 Melandai, Menkes: Omicron XBB di RI Telah Capai Puncak

5
0

Kabar baik hadir seiring dengan melandainya kasus COVID-19 di Indonesia. Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Budi Gunadi Sadikin, mengungkapkan bahwa ia yakin omicron XBB di INdonesia telah mencapai puncaknya.

Kasus Covid-19 di Tanah Air mengalami penurunan. Hal ini berdasarkan catatan pada Senin (05/12/2022) hanya 2.234 kasus Covid-19 di seluruh Indonesia.

Angka tersebut jauh lebih rendah dibanding dengan beberapa hari lalu, dimana angka Covid-19 mencapai lebih dari 5.000 kasus per hari.

Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin, juga menyatakan bahwa saat ini kasus Covid-19 di Indonesia telah melandai. DIprediksi tren COvid-19 di Indonesia akan segera menurun beberapa hari mendatang.

“Kalau yang pengamatan kita (Kemenkes) sekarang (sudah sampai) puncaknya (COVID-19),” tutur Budi dilansir dari detikcom.

“Jadi trennya akan menurun,” pungkasnya.

Baca Juga: Ditengah Kontroversi, DPR Sahkan RKUHP menjadi Undang-Undang  

Direncanakan Menkes akan kembali mengadakan survei antibodi atau serrosurvei pada Januari 2023. Hal ini untuk mengetahui  seberapa ‘kebal’ melawan COVID-19.

“Kita (Kemenkes) rencananya nanti Januari deh kita cek sekali lagi. Enam bulan sekali kita cek,” kata Budi.

 

Penulis: Rifqi Fadhillah

Redaksi
Latest posts by Redaksi (see all)