Antisipasi Pohon Tumbang, Pemangkasan Lebih Intensif

67
0

Dinas Pertamanan dan Pemakaman atau Distamkam Kota Bandung, melakukan antisipasi dengan intensif memangkas pohon, karena banyaknya kejadian pohon tumbang yang mengakibatkan korban hingga meninggal dunia.

Seperti dikutip dari Pikiran Rakyat dot com, Kepala seksi Penghijauan dan Pengendalian RTH, Asep Zaeni mengatakan, saat ini pihaknya sedang menggalakkan pemangkasan pohon yang rimbun, karena jika dibiarkan semakin lama, pohon tidak kuat menahan beban sehingga kemungkinan akan tumbang. Dalam program pemangkasan ini, sebanyak 45 orang yang menyusuri beberapa jalan yang telah menjadi target, mulai dari Cimindi, Rajawali Barat dan Timur. Selain pemangkasan, antisipasi pohon tumbang juga dilakukan dengan kerjasama dengan konsultan ahli tanaman gabungan dari departemen kehutanan.

LEAVE A REPLY