Selepas Olimpiade, Tim Bulutangkis Indonesia Akan Bertanding Di Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber Tahun Ini

105
0
Selepas Olimpiade, Tim Bulutangkis Indonesia Akan Bertanding Di Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber Tahun Ini

Perjuangan para wakil bulutangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 telah usai. Turnamen besar selanjutnya yang telah menanti tim bulutangkis Indonesia di tahun 2021 ini adalah Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber.

Selepas Olimpiade, Tim Bulutangkis Indonesia Akan Bertanding Di Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber Tahun Ini

Prestasi membanggakan berhasil diukir oleh para atlet bulutangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 dengan menyumbangkah satu emas dan satu perunggu. Emas dipersembahkan oleh ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, sementara medali perunggu dipersembahkan oleh tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting.

Namun, wakil dari Indonesia ini tidak boleh berpuas diri selepas dari Olimpiade Tokyo 2020. Hal ini dikarenakan banyak turnamen yang telah menanti para pebulutangkis Tanah Air di tahun 2021 ini.

Selepas Olimpiade, Tim Bulutangkis Indonesia Akan Bertanding Di Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber Tahun Ini

Dua turnamen besar dijadwalkan akan menanti tim bulutangkis Indonesia yaitu Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber. Sudirman Cup akan digelar pada 26 September hingga 3 Oktober 2021 di Vaanta, Finlandia, sementara Piala Thomas & Uber akan digelar pada 9–17 Oktober 2021 di Aarhus, Denmark.

Ginting & Jojo Tidak Ikut Korea Open 2021

Selepas Olimpiade, Tim Bulutangkis Indonesia Akan Bertanding Di Sudirman Cup dan Piala Thomas & Uber Tahun Ini

Untuk turnamen Super Series, yang terdekat wakil Indonesia akan bertanding di Korea Open 2021 yang akan berlangsung pada 31 Agustus hingga 5 September di Yeosu City, Korea Selatan serta ada Taipei Open 2021 pada 7–12 September di Taipei City, Taiwan. Para atlet yang bertanding di Olimpiade akan ikut serta di Korea Open 2021, kecuali Anthony Ginting dan Jonatan Christie.

Baca Juga : Siapa Sangka Ternyata Deretan Artis Ini Dulunya Adalah Atlet Nasional

Ginting dan Jojo tidak ikut ke Korea Open 2021 dikarenakan aturan protokol kesehatan. Hal ini dijelaskan oleh pelatih ganda campuran Richard Mainaky.

“Yang dari Korea Selatan tidak bisa ke Taiwan. Ada aturan karantina dan sebagainya. Untuk itu dibagi dua tim. Tim inti ke Korea Open 2021, tim pelapis ke Taipei Open 2021,” jelas Richard.

 

Penulis : Rifqi Fadhillah