Kerenprenuer: Bisnis Kutipan di Topi

3925
0
shout cap

Setiap hari Selasa, Masih Pagi-Pagi menghadirkan entrepreneur yang berhasil memulai ide usahanya hingga dikenal oleh banyak orang dalam program Masih Pagi-Pagi dengan tajuk Kerenpreneur. Pada edisi 28 April 2015, hadir bersama Sandy dan Ayumi, Wulan dengan bisnis topi modifikasi Shout Cap.

Wulan mulai bercerita dengan bisnis Shout Cap yang dirintis sejak 2013 di Badung melalui bisnis online. “Pemesanan hingga saat ini hanya bisa terima lewat online di shoutcap.net,” kata Wulan. Wulan sendiri sudah punya bisnis workshop topi selama 7 tahun yang sebelumnya hanya melayani produksi topi custom untuk distro.

Inspirasi Wulan memulai bisnis topi dengan mencantumkan frasa atau kata sesuai pilihan pelanggannnya adalah dari sitkom luar negeri di mana salah satu karakternya menggunakan topi dengan kata-kata yang berbeda. “Prinsipnya mau menjadi ‘topi yang berteriak’,” kata Wulan.

Awalnya, Wulan memulai pemasarannya melalui stand up comedian di Bandung yang kemudian membantu mentenarkan brand Shout Cap. “Karena dari karakter di sitkom yang jadi inspirasi Shout Cap juga merupakan komedian,” katanya.

Wulan menjelaskan, setiap pesanan yang diterimanya selalu unik karena begitu personal. “Salah satunya saat Ramadhan tahun lalu, banyak pesanan dengan tulisan ‘Hamba Allah’,” katanya. Frasa lain yang cukup populer adalah ‘Trust Me, I am …’ yang dipopulerkan penulis Raditya Dika dengan frasanya ‘Trust Me, I am a Writer’.

Model yang disediakan Shout Cap adalah Trucker Cap dengan bagian belakang jaring dan harga mulai Rp 100 ribu dan Baseball Cap dengan seluruh bagian topi tertutup dan harga mulai Rp 125 ribu.

Jangan lewatkan Kerenpreneur setiap Selasa mulai jam 8.30 WIB di Masih Pagi-Pagi hanya di 89.6 FM I-Radio, Indonesia Keren Banget!

LEAVE A REPLY