Terhitung Ada 70 juta Perokok di Indonesia, Terbanyak Ke-3 di Dunia

26
0
Terhitung Ada 70 juta Perokok di Indonesia, Terbanyak Ke-3 di Dunia

Negara Indonesia menduduki peringkat ketiga sebagai negara perokok terbanyak di dunia. Total, jumlah warga RI yang perokok menyentuh angka 70,2 juta.

Wakil Menteri Kesehatan RI (Wamenkes) dr Dante Saksono Harbuwono mengungkapkan bahwa Indonesia masuk tiga besar negara perokok terbanyak di dunia. Total populasi perokok aktif adalah anak laki-laki di atas 15 tahun.

“Dari Global Adult Tobacco Survey menunjukkan bahwa saat ini ada 70,2 juta atau 34,5 persen orang di dunia yang merokok. Indonesia menempati urutan ketiga, sayangnya,” kata Wamenkes dr Dante Saksono dalam acara puncak peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2023 di Jakarta.

Jumlah penduduk Indonesia yang cukup besar disinyalir sebagai pasar potensial bagi industri rokok. Hal inilah yang membuat Wakil Menteri Kesehatan RI (Wamenkes) dr Dante Saksono Harbuwono menargetkan sejumlah wilayah di Indonesia memiliki Kawasan Tanpa Rokok (KTR).

Terhitung Ada 70 juta Perokok di Indonesia, Terbanyak Ke-3 di Dunia

KTR merupakan ruangan atau area yang dinyatakan dilarang untuk kegiatan merokok. Selain itu, juga kawasan tersebut melarang kegiatan memproduksi, menjual, mengiklankan dan/atau mempromosikan produk tembakau.

“Saat ini sudah ada 86 persen daerah yang mempunyai aturan KTR. Kita harapkan di tahun 2023, nanti akan 100 persen targetnya untuk semua daerah punya KTR,” ucap Dante Saksono Harbuwono.

Baca Juga: Jakarta Masuk Daftar Kota Besar di Dunia yang Terancam Tenggelam

Diungkap oleh Dante, kebanyakan warga Indonesia harus terkena masalah kesehatan terlebih dahulu untuk berhenti mmelakukan kebiasaan merokok.

“Biasanya sebabnya mereka yang mau berhenti merokok ini karena sudah kena batunya, ada yang sakit jantung, diabetes, hipertensi, paru-paru, baru mereka berhenti merokok,” ucapnya.