Mudahkan pindah antarmoda, Stasiun Tebet operasikan 3 hall baru

29
0

Jakarta (05/12) Kini penumpang Commuter Line yang turun di Stasiun Tebet akan langsung diarahkan menuju feeder Transjakarta dan moda lainnya. Hal itu menyusul selesainya pembangunan tiga area hall baru di Stasiun Tebet seperti, hall arah kampung melayu, arah jalan casablanca dan arah tebet timur raya.

VP Komunikasi Perusahaan PT Kereta Commuter Indonesia, Eva Chairunisa bilang dengan beroperasi 3 hall baru itu, kini masyarakat pengguna jasa krl khususnya yang beraktivitas di Stasiun Tebet akan lebih dimudahkan untuk keluar masuk stasiun yang langsung menuju ke angkutan lainnya untuk berpindah moda Transportasi.

Dengan bertambahnya area hall keluar masuk penumpang maka fasilitas transaksi untuk penumpang seperti gate dan perangkat loket juga bertambah sehingga alur keluar masuk penumpang lebih baik.” kata Eva pada iradio (05/12).

Dengan pembangunan 3 area baru untuk keluar masuk penumpang tersebut, secara total saat ini Stasiun Tebet memiliki fasilitas 24 gate, 4 loket dan 9 unit perangkat transaksi tiket mandiri atau vending machine.

Sebelumnya, Stasiun Tebet hanya memiliki satu area untuk keluar masuk Stasiun dengan fasilitas transaksi 12 gate dan 3 loket.

[teks tim newsroom | foto Commuterline]

Baca juga:
KLB Difteri, Menkes ingatkan pentingnya imunisasi
Dewi Perssik laporkan balik petugas Transjakarta
Presiden: WTP kewajiban dalam penggunaan APBN

LEAVE A REPLY