Ditemukan Virus Corona Baru Dari Inggris Di Indonesia

16
0
virus corona dari inggris

Virus covid-19 baru saja berusia satu tahun, yang tepatnya jatuh pada tanggal 2 Maret. Baru menginjak usia satu tahun, kini sudah beredar kabar varian corona jenis baru yang telah ditemukan di Indonesia.

Selama setahun masyarakat Indonesia serta dunia menghadapi ujian dari pandemi covid-19. Belum ada jalan keluar atau solusi yang bisa memecahkan permasalahan dari virus corona ini.

Belum lama, bahkan telah ditemukan varian corona baru dari Inggris, yang disebut para ahli jauh lebih menular dari varian Wuhan. Virus bernama B117 UK ini sudah ditemukan di Indonesia.

Hal ini diungkap oleh Wamenkes Dante Saksono dalam jumpa pers virtual pada Selasa (2/3). Ia mengatakan bahwa virus corona dari Inggris ini akan membuat perjuangan nantinya semakin berat dalam menghadapi pandemi.

“Tadi malam saya mendapatkan informasi bahwa dalam tepat satu tahun hari ini kita menemukan mutasi B117 UK mutation di Indonesia. Ini fresh from the oven, baru tadi malam ditemukan 2 kasus,” kata Wamenkes Dante Saksono dikutip dari Kumparan.

“Artinya apa? Artinya kita akan menghadapi pandemi ini dengan tingkat kesulitan yang semakin berat,” kata Dante.

virus corona dari inggris

Virus dari Inggris ini berasal dari 462 whole genome sequencing yang sudah dilakukan. Diketahui, virus mutasi ini jauh lebih cepat menular hingga 70% dibandingkan covid-19 lama.

“Dalam beberapa bulan ini kita sudah menemukan 2 kasus tadi malam, dan refleksi itu akan membuat tantangan baru kita ke depan untuk lebih mengembangkan riset yang semakin cepat,” tutur Dante.

“Model penanganan yang lebih baik dan studi epidemiologis secara analitik karena proses mutasi ini sudah ada di sekitar kita,” ujarnya.

Baca Juga : Ini Yang Bisa Terjadi Jika Miras Dilegalkan Di Indonesia

Namun begitu, masih belum bisa dipastikan apakah strain terbaru ini lebih berbahaya atau tidak. Menurut penilitian virus dari Inggris ini tetap bisa dilawan dengan vaksin yang sama.

 

Redaksi
Latest posts by Redaksi (see all)