Cinta Laura menjadi duta The Body Shop Indonesia

109
0

Memasuki usia ke-25 tahun, The Body Shop Indonesia untuk pertama kalinya memilih duta atau brand ambassador.

Dalam acara yang terselenggara di Senayan Golf – Terrace, sosok muda dan inspiratif, Cinta Laura diperkenalkan secara resmi sebagai duta brand kecantikan yang berbasis di Inggris tersebut.

Tak hanya berprestasi di bidang pendidikan juga entertainment, kesamaan visi dan misi membuat sosok Cinta layak memperkuat relevansi The Body Shop dalam bidang kecantikan serta lingkungan hidup.

Bukan saja berprestasi dalam banyak hal, Cinta memiliki kepedulian terhadap isu sosial dan lingkungan yang terjadi di sekitarnya. Hal inilah yang membuat kami yakin untuk memilih Cinta sebagai brand ambassador,” jelas Suzy Hutomo, Executive Chairwoman The Body Shop Indonesia.

Aktris berdarah Jerman ini dikenal aktif dalam berbagai kegiatan sosial serta memiliki kecintaan dengan berbagai jenis hewan, sehingga kampanye Againts Animal Testing bukanlah hal baru baginya.

Cinta tak segan mengungkapkan kebahagiaannya menjadi duta pertama bagi The Body Shop Indonesia.

Sudah sejak lama saya mencintai produk-produk The Body Shop, terlebih mengagumi sosok Anita Roddick, pendiri The Body Shop serta ibu Suzy Hutomo karena keduanya merupakan wanita visioner.

Bersamaan dengan momen istimewa ini, The Body Shop Indonesia pun turut meluncurkan koleksi makeup khusus bertajuk Sealed with The Kiss yang berisi seri makeup serta warna-warna lipstik favorit Cinta Laura.

(Foto: courtesy of The Body Shop Indonesia, dok. Bazaar, Instagram @claurakiehl)

Source: Harpers Bazaar

I-Listeners jangan sampai ketinggalan berita-berita menarik! Terus dengerin 89.6 FM atau bisa streaming di sini.

Baca juga:
Bebek & Ayam Goreng Sari Rasa Pak Ndut
Aldi CJR menjadi pemeran utama dalam film komedi
Ayudia Bing Slamet merambah dunia tarik suara

LEAVE A REPLY