Anak 4 Tahun Ciptakan Lagu dan Masuk Rekor MURI

56
0

Mengajarkan Si Kecil tidak harus melulu tentang membaca, menulis, atau berhitung. Namun, Anda bisa mengajaknya berbicara sambil belajar dengan musik. Karena anak satu ini menjadi bukti bahwa menjadi seorang musisi bisa dimulai sejak masih kecil.

Hal ini dibuktikan oleh Saga Omar Nagata, anak dari Anji Manji yang berprofesi sebagai musisi. Ternyata darah seni musik yang dimiliki Anji menurun pada Si Kecil yang berusia 4 tahun ini. Ia diakui mampu menciptakan sebuah lagu anak yang berjudul ‘Telur Dadar’.

Lagu ciptaan Saga ini menceritakan keinginannya untuk memakan menu kesukaannya tersebut. Dengan lirik sederhana dan mudah diikuti, melepas rindu para musisi dan penikmat musik lainnya akan lagu anak-anak yang sudah sangat jarang terdengar saat ini.

Proses pembuatan lagu ini dijelaskan oleh Anji melalui akun Instagramnya @duniamanji.

Ia mengunggah proses dari awal Saga membuat lirik dan melodinya sendiri. Kemudian Anji yang merapihkannya dengan memberi tempo tanpa merubah notasi yang telah dibuat anaknya.

Dari karyanya ini, Saga pun mendapat penghargaan dari MuRi sebagai musisi termuda. Sebelumnya, pernghargaan ini diberikan untuk anak usia 11 tahun. Prestasi ini tentu membuat Anji serta keluarga dengan 5 anak ini bangga terhadap Saga.

Melalui penejelasannya di Instagram, musisi 38 tahun ini mengaku bahwa ia terbiasa bersenandung sambil berbicara dengan anak-anaknya. Hal ini yang menjadi dasar bagi Si Kecil, khususnya Saga dalam bermusik dan menciptakan lagu.

Hal ini tentu bisa menjadi inspirasi sendiri bukan hanya untuk Anda, tapi juga Si Kecil yang mungkin memang memiliki bakat musik. Dukungan dari orang tua pun menjadi penting agar bakat ini bisa berkembang dan membuahkan prestasi seperti yang dilakukan Saga. Hebat ya! (Vonia Lucky/MA/Dok. Instagram @sagaomarnagata @duniamanji)

Sumber Mother and Baby Indonesia

LEAVE A REPLY