Ungu dengan “Setengah Gila” melesat ke puncak Indonesia 40

162
0

Di Indonesia 40 pekan ini, Ungu dengan single-nya yang berjudul “Setengah Gila” berhasil menduduki peringkat pertama.

Lagu “Setengah Gila” menceritakan tentang seseorang yang setengah gila dalam mencintai seseorang. Lagunya bernuansa pop ballad. Menurut sang gitaris, Endah, lagu ini memiliki ciri khas Ungu karena Pasha mengisi vokal dari lagu ini.

“Setengah Gila” dibawakan Ungu pertama kali saat mereka tampil di konser perayaan 20 tahun di Singapura. Konser bertajuk 20th Anniversary Concert Live in Singapore 2017 itu digelar di Esplanade Concert Hall, dan dihadiri sekitar 2.500 penonton.

Ungu berencana akan merilis album di tahun ini. “Setengah Gila” akan dimasukkan ke dalam jajaran materi album mereka. Dengan adanya single tersebut, diharapkan personel Ungu dapat mengobati rasa kangen para Cliquers.

Setelah Ungu menduduki peringkat pertama dan menjadi jawara pekan ini, tidak lupa juga ada pendatang baru di Indonesia 40. Siapa saja ya, I-Listeners?

Ini dia, yang pertama ada Geisha dengan lagunya yang berjudul “Cinta itu Kamu“.

Lagu ini menyudahi penantian para penggemarnya setianya. Rilisan lagu ini pun berbarengan dengan kembalinya sang gitaris, Roby.

Geisha pun banjir pujian karena akhirnya merilis lagu yang upbeat. Pasalnya, grup pelantun “Lumpuhkanlah Ingatanku” itu terbiasa mengeluarkan lagu mellow.

Selanjutnya, ada Cokelat dengan single lagunya “Cinta Matiku” yang juga menjadi pendatang baru pekan ini.

Lagu ini masuk dalam jajaran lagu di album Cokelat yang ke-9. Beberapa lagu di album ini sudah bisa dinikmati melalui beberapa channel dan media sosial band tersebut.

Untuk pertama kalinya, grup band Cokelat menggandeng seorang produser dalam proses pembuatan album ini. Sehingga hal tersebut juga berpengaruh pada isi lagu dalam album yang rencananya dirilis pada September nanti.

I-Listeners jangan sampai ketinggalan berita-berita menarik! Terus dengerin 89.6 FM atau bisa streaming di sini.

[teks Miranti | foto instagram @ungu_band]

Baca juga:
Makan enak di Sate Khas Senayan Cinere
Seru-seruan bareng Yuka Tamada
Aksesori buatan Rinaldy Yunardi kembali mendunia

Gabriella Sakareza
Latest posts by Gabriella Sakareza (see all)

LEAVE A REPLY