Presiden Yudhoyono Menerima Kuliah Kepresidenan dari Lech Walesa

51
0

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono hari ini menerima mantan presiden Polandia, Lech Walesa di Istana Negara Jakarta. Selain bertemu dengan presiden, kedatangan Lech Walesa juga untuk memberikan kuliah kepresidenan pada menteri-menteri dari kabinet indonesia bersatu dua dan beberapa pejabat serta tokoh masyarakat. Kuliah dengan tema Demokratisasi Di Eropa Timur dan Tantangannya Di Abad Ke-21 diberikan dalam bahasa polandia. Usai ceramah dan diskusi dengan peserta kuliah, presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberikan sedikit kesimpulan dari kuliah kepresidenan Lech walesa ini. Ada dua poin yang menurut presiden bisa diambil, yaitu perubahan akan tetap terjadi di dunia, baik merupakan perubahan ideologi, sistem ekonomi, tatanan dunia, maupun isu-isu besar lainnya. Untuk itu perlu dilakukan adaptasi. Kedua, ketika international leadership dipertanyakan pada tingkat global, presiden yudhoyono menyampaikan pendapat pribadinya, yaitu perlunya collective leadership yang menjadi tanggung jawab bersama negara-negara dunia. I-listeners, Lech Walesa adalah mantan presiden polandia, tahun 1990 – 1995. Pada tahun 1983, Lech yang saat itu memimpin pergerakan pro demokrasi memperoleh penghargaan nobel perdamaian atas usahanya membela hak-hak buruh dan melawan pemerintahan yang otoritarian. Sebelum lech Walesa, beberapa tokoh penting dunia juga pernah memberikan kuliah kepresidenan, seperti mantan sekjen PBB Kofi Annan, dan Muhammad Yunus, pendiri bank khusus orang miskin di Bangladesh. (ajg/nuk)

LEAVE A REPLY