Para Youtuber Indonesia akan hadir di Viral Fest Asia 2017

70
0

Viral Fest Asia 2017 adalah acara bergengsi bagi para kreator-kreator kreatif yang telah menciptakan tren. Dalam acara ini, nama-nama besar dari berbagai Asia akan berkumpul dan saling berbagi konten kreatifnya.

Konten kreatif ini pun mencakup berbagai bidang, seperti musik, entertainment, beauty stuff, film, gaya hidup serta multimedia. Acara ini diadakan pada 2-3 Juni 2017 di Show DC Bangkok, Thailand.

Tentunya, para kreator kreatif Indonesia juga akan turut hadir dalam acara tersebut! Rata-rata yang akan hadir adalah Youtuber Indonesia yang namanya memang sudah melambung di dunia Youtube.

Mau tahu siapa saja mereka? Berikut ini adalah partisipan dari Indonesia!

1. Raditya Dika (comedian, sutradara, penulis buku)
2. Weird Genius (trio musik)
3. Filo (Youtuber genre horor/misteri)
4. Fix Productions (Youtuber genre komedi)
5. Jovi Adhiguna (lifestyle)
6. Cindercella (beauty)
7. Sarah Ayu (beauty)
8. Sara Robert (beauty)
9. Ananta Vinnie (soundcrafter)
10. Bayu Skak (lifestyle/komedi)
11. Boy William (presenter, vokalis, rapper)
12. Young Lex (rapper)
13. Lifia & Niala (child lifestyle)
14. SkinnyIndonesian24 (musik)
15. Gandhi Fernando (web series)

Seperti apa ya keseruan acara ini? Nantikan kabar selanjutnya di Juni mendatang!

I-Listeners jangan sampai ketinggalan berita-berita menarik! Terus dengerin 89.6 FM atau bisa streaming di sini.

[teks Gabriella Sakareza / sumber berbagai sumber | foto kompas.com]

Baca juga:
UFF17 Kuliner Indonesia harum di mancanegara
5 Hal menarik di The Halal Guys Indonesia
Sinamot: Teater musikal filosofi pernikahan Batak

LEAVE A REPLY