Nino Kayam resmi bersolo karier!

255
0

Nino Kayam tentu bukan orang baru di dunia musik Indonesia. Dirinya telah menorehkan kariernya dalam grup band RAN selama 10 tahun. Bahkan, kebanyakan lagu RAN pun diciptakan oleh dirinya.

Tidak hanya RAN, Nino juga aktif sebagai musisi bersama Lale dan Ilman dari Maliq & D’Essentials.

Namun, dirinya tetap merasa ada yang kurang nih! Ia merasa di tahun ini sudah saatnya ia tampil sebagai soloist. Ya, 10 tahun berkarier di dunia musik, ia belum pernah debut sebagai penyanyi solo!

Gue masih pengen solo. Habis, ngband udah, bikin lagu sendiri udah, personil band lain pun gue bantu bikin lagu, masa gue nggak punya lagu solo gue sendiri? At least sebelum kepala 3, gue harus ada lagu under my own name.” cerita Nino di studio IRadio dalam Satu Jam Bersama.

Akhirnya, ia pun resmi tampil sebagai Nino Kayam melalui lagu kolaborasinya bersama Nagita Slavina, yang berjudul Benar Nyata.

Selain debut solo untuk pertama kalinya, ini juga pertama kalinya Nino menyanyikan lagu ciptaan orang lain! Tentunya, banyak yang menanyakan kenapa di debut solonya ini, ia tidak membawakan lagunya sendiri.

Kenapa nggak dari lagu gue sendiri? Gue belum pernah bawain lagu orang. Selalu lagu gue sendiri. Dan gue pikir, ya kenapa nggak gue coba nyanyiin lagu orang? Lagu Benar Nyata cukup potensial kok untuk disukai orang.

Tentunya, ada pertanyaan nih dari I-Listeners. Kalau ia sudah asyik solo, terus bagaimana dengan nasib RAN? Nino pun tanpa ragu menjawab pertanyaan ini.

Rumah gue itu tetap RAN, dan akan selalu begitu. Jadi selama jadwal solo gue nggak bentrok sama RAN, gue pasti jalanin. Yang pasti gue akan selalu utamain RAN kok.

Jadi I-Listeners nggak usah khawatir kalau Nino bakal ninggalin RAN ya!

[teks Gabriella Sakareza | foto Instagram @ninokayam]

Baca juga:
“Benar Nyata”, kolaborasi Nino Kayam dan Nagita Slavina
Ernest Prakasa berbagi cerita tentang proses syuting “Susah Sinyal”
Belum lama rilis album, Sheryl Sheinafia persiapkan single baru!

Gabriella Sakareza
Latest posts by Gabriella Sakareza (see all)

LEAVE A REPLY