Mengintip Khasiat Buah Kelapa

90
0

Setidaknya ada dua bagian dari kelapa yang bisa Anda dapatkan manfaatnya. Berikut uraiannya:

Air Kelapa
Air kelapa khususnya kelapa hijau dikenal memiliki kandungan elektrolit alami dan potassium. Tak hanya kaya vitamin dan mineral, air kelapa memiliki kandungan kadar gula lebih sedikit.

Selain mencegah dehidrasi, air kelapa berkhasiat sebagai pengurai racun, pengganti cairan tubuh, menjaga kesehatan pencernaan dan juga mengendalikan tekanan darah.

Meminum air kelapa secara teratur juga dapat membantu meningkatkan metabolisme dalam tubuh. Zat antioksidan yang dikandungnya juga bisa membantu melawan radikal bebas sehingga mampu memperlambat proses penuaan.

Daging Kelapa
Daging kelapa tidak hanya memiliki rasa yang nikmat. Manfaat yang dihasilkannya juga banyak. Daging kelapa memiliki asam lemak rantai sedang, yang berarti ia lebih mudah dicerna tubuh dan dikonversi menjadi energi ketimbang tertimbun sebagai lemak.  Alhasil, metabolisme tubuh menjadi lebih baik sehingga kalori Anda bisa lebih banyak terbakar. Asam lemak rantai sedang juga berguna sebagai anti-bakteri dan juga anti-virus.

Selain itu, daging buah kelapa juga kaya serat. Anda yang sedang melakukan program penurunan berat badan, dianjurkan mengkonsumsinya. Sama seperti airnya, daging kelapa juga mengandung zat antioksidan, dan mampu menurunkan kolesterol pada tubuh. ¬´ [teks @pria_nastar/berbagai sumber | foto createflavours.com]

LEAVE A REPLY