Kementerian Pariwisata promosikan Indonesia dari bioskop

253
0

I-Listeners, Menteri Pariwisata Arief Yahya merilis iklan pariwisata Indonesia untuk diputar di 55 bioskop yang tersebar di 14 kota besar seluruh Indonesia, di Cinema FX, Senayan, di awal pekan ini.

Dengan logo dan tagline bertulis Pesona Indonesia, Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menampilkan tiga jenis TV Commercial (TVC) yang berjudul Wonderful Indonesia, Ini Cara Kita, dan 15 Destinasi Pesona Indonesia.

“Kita akan tayangkan di kota-kota yang memiliki jaringan bioskop dan punya potensi pergerakan wisata yang besar,” ujar Arief Yahya saat peluncuran iklan tersebut.

14 Kota yang dipilih untuk menampilkan iklan tersebut adalah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bandung, Bekasi, Makassar, Yogyakarta, Surakarta, Semarang, Surabaya, Bali, Batam, Palembang, dan Medan.

“Penikmat film di bioskop itu pasar wisatawan nusantara yang potensial, sehingga penayangan iklan Pesona Indonesia di bioskop akan efektif,” Tutur Arief Yahya.

“Data yang kami kumpulkan menyebut 56% penonton masih mengingat iklan yang muncul di layar bioskop setelah mereka menyudahi film dan 49% penonton masuk ke dalam bioskop sesaat setelah pengumuman pintu bioskop dibuka sehingga mereka dapat menyaksikan seluruh iklan yang ditayangkan,” Tambahnya.

Turut hadir artis-artis ibukota dalam peluncuran iklan pariwasata tersebut seperti girlband JKT 48, Marcella Zalianty, Andien, dan Pevita Pearce. [teks Rashed Hannan | foto Kemenpar]

LEAVE A REPLY