Deretan buah yang baik dikonsumsi saat sahur

116
0

Kurma adalah salah satu buah yang paling dianjurkan untuk dikonsumsi selama sahur dan berbuka. Karena buah ini mengandung gula glukosa dan fruktosa yang dengan cepat dapat berubah menjadi energi bagi tubuh.

Kurma juga mengandung lemak, protein, dan vitamin. Selain itu kurma juga mengandung beberapa mineral seperti kalsium, sulfat, sodium, dan masih banyak lagi. Tak salah jika kurma menjadi “primadona” saat bulan Ramadhan ini.

Namun, selain kurma ada beberapa jenis buah lainnya yang baik dikonsumsi saat sahur.

1. Blewah
Biasanya blewah dikonsumsi saat berbuka, namun buah ini juga baik dikonsumsi saat sahur. Blewah dapat mencegah dan meredakan rasa mual akibat asam lambung yang meningkat saat puasa. Blewah kaya akan vitamin A.

Kandungan gula yang dimiliki blewah memiliki fungsi absorpi yaitu melakukan penyerapan pada usus yang biasanya terjadi karena makan tergesa-gesa sehingga makanan tidak terkunyah dengan baik.

2. Apel
Memiliki fungsi yang serupa dengan kurma, apel dapat membantu menurunkan bahkan membasmi kolesterol dalam tubuh. Apel mengandung vitamin A, B dan C. Buah ini juga dapat mengurangi rasa lapar dan mengatasi nafsu makan yang terlalu besar.

3. Stroberi
Mengonsumsi stroberi saat sahur dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Karena stroberi kaya akan kandungan vitamin A, B, B1, dan C serta antioksidan yang berfungsi untuk menjaga tubuh dari virus.

4. Kiwi
Indeks glikemik pada buah ini tergolong rendah. Selain itu kiwi juga memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga membuat kenyang lebih lama. Kandungan vitamin C-nya yang tiga kali lebih tinggi dari jeruk, membuat kiwi lebih baik dalam meningkatkan sistem imun, mencegah berbagai penyakit, mengurangi kelelahan, dan meningkatkan energi.

5. Pir
Kandungan serat dalam buah ini terbilang cukup tinggi, sehingga sangat baik untuk menjaga kesehatan pencernaan, seperti mencegah sembelit. Kandungan nutrisi dalam Pir juga dapat meredakan demam dan batuk. Pir juga mengandung kalium [kesehatan jantung], vitamin C [meningkatkan daya tahan], boron [untuk penyerapan kalsium],

[teks onne / berbagai sumber | foto 1zoom.net]

LEAVE A REPLY