Asyiknya Bermain di Fishing Valley Bogor

214
0

foto_Fishing_Valley

Menikmati akhir pekan bersama keluarga dengan kegiatan-kegiatan seru, pastinya sangat menyenangkan apalagi kalau ke luar kota. Cobain deh liburan ke Fishing Valley, di Bogor Jawa Barat. Di tempat ini anda bisa berekreasi menikmati suasana nyaman dan udara yang sejuk dengan pemandangan eksotis Gunung salak dan lembah Alam Asri yang mengelilingi kolam pemancingan dan beberapa kolam ikan hias. Disini juga tersedia berbagai wahana rekreasi yang bisa membuat keluarga anda makin akrab. Anak-anak bisa bebas memancing dan bermain di kolam mancing khusus anak atau anda bisa menyewa pancing di kolam Galatama yang suasananya lebih pribadi. Selain memancing, anda sekeluarga juga bisa mencoba kegiatan outbound yang tidak kalah serunya seperti Flying Fox, Wall Climbing, Spider Web dan Shaking Bridge. Masih pengen kegiatan seru lainnya?.  Anda dan keluarga bisa mencoba kegiatan air seperti berenang dan bermain di wahana-wahana permainan air seperti seluncuran, bola air, bumble boat dan ember tumpah.Dijamin, seru banget.

Di Fishing Valley tersedia restaurant, dimana anda bisa menyantap masakan tradisional khas Indonesia. Yang unik, Restoran lesehan ini berada di atas air lho i-listeners. Kebayang kan suasana makan yang beda dari yang biasa anda temui sehari-hari. Di restaurant ini juga  disediakan berbagai macam menu masakan ikan seperti gurame bakar saus cabe, cumi udang goreng tepung, ayam rica-rica dan daging sapi rasa lada hitam. Sedangkan untuk minumannya, anda bisa mencoba es kelapa dan aneka juice buah-buahan segar.Semua hidangan ini tersedia dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp 10 ribu sampai Rp 50 ribu per porsinya.Untuk menjangkau tempat wisata Fishing Valley juga cukup mudah. Kalau anda dari Jakarta lewat tol jagorawi, Anda bisa keluar di pintu tol sentul dan ikuti jalan ke arah jalan raya bogor kemudian belok kanan sampai jalan raya pemda bogor. Fishing Valley buka setiap hari. (nuk/Ary)

 

LEAVE A REPLY